Jumat, 21 Agustus 2009

Tarhib Ramadhan in SMAN 3 Depok

Ini kedua kalinya memberikan training di SMAN 3 Depok dengan materi menjelang ramadhan yang dihadiri pengurus dan anggota rohis kelas 10 dan 11 dengan perkiraan 60 peserta, Yang unik ini materi lebih seputar bagaimana memaknai ramadhan dan apa saja yang akan kita lakukan di bulan ramadhan supaya Ramadhan menjadi bulan yang spektakuler dan patut dikenang prestasi-prestasinya.

Pertama kali adalah bagiaman merubah paradigma ramadhan dari sekadar bulan biasa menjadi bulan luar biasa. Paradigma atau sudut pandanglah yang harus dirubah terlebih dahulu. Bagiamana memainkan kekuatan IQ, EQ dan SQ. Bagiaman ramadhan tidak sekadar dimaknai sebagai bulan uyang pindah jadwal makan (IQ) atau bulan dimana jamaah masjid rame, silahturami lancar dan banyak acara ngumpul-ngumpul seperti buka bareng (EQ) tetapi lebih dari itu ramadhan adalah bulan ibadah, bulan lebih banyak bertasbih dan menjadikan diri lebih ertakwa (SQ).

Mengenalkan metode baru perencanaan diri dengan modal selembar kertas yang kita tulis semua jadwal apa saja yang akn kita lakukan di bulan ramadhan dengan selembar kertas, tulisan tangan dan kertas inipun dibawa kemana-mana. Dan yah ini sangat efektif untuk mengisi hari-hari dengan hal yang sangat kita ingin lakukan. Beberapa peserta juga diminta maju dan membacakannya sebagai bentuk public commitment dan semua mendukung dan mendoakan.

Acara ditutup dengan sebuah cerita dongeng tentang kejayaan negeri-negri di dunia dimana menyindir anak bangsa indonesia untuk maju dan berkembang dengan diawali dengan menjadikan diri kita terlebih dahulu yang maju dan berkembang...

semoga bermanfaat dan salam sukses buat SMAN 3 Depok selalu

Mer

Tidak ada komentar:

Posting Komentar